System Fonts dan Web Safe Fonts
- Categories:
- css
- typography
CSS system fonts merupakan cara agar konten web terasa seperti bagian dari komputer atau gadget yang kita gunakan. Selain itu membuat halaman web lebih cepat karena font sudah tersedia pada komputer atau gadget.
System font miliki Apple yaitu San Francisco dan milik Microsoft yaitu Segoe didesain untuk mengambil kelebihan sistem operasi dan perangkat keras modern seperti retina display dan dynamic kerning.
CSS system fonts pada Github awalnya menggunakan CSS system fonts sebagai berikut:
Namun akhirnya diganti sebagai berikut karena sering mengalami masalah kompatibilitas pada sistem operasi Linux.
Penjelasan masing-masing font:
-apple-system
danBlinkMacSystemFont
untuk pengguna Safari dan Google Chrome pada macOS dan iOS.Segoe UI
untuk seluruh browser pada Windows 7+.- Awalnya ada font
Roboto
untuk Android dan ChromeOS, tapi sepertinya bermasalah pada sistem operasi Linux sehingga dihapus. Helvetica
,Arial
,sans-serif
sebagai fallback jika font-font sebelumnya tidak ketemu.Apple Color Emoji
,Segoe UI Emoji
,Segoe UI Symbol
agar dapat render emoji dengan bagus di macOS dan Windows.
Web Safe Fonts
Selain performansi kecepatan lebih baik dibandingkan web fonts seperti Google fonts karena tidak perlu download, tujuan menggunakan system fonts pada CSS adalah agar tampilan konten tampak seperti font yang digunakan pada komputer, laptop, atau gadget yang digunakan.
Namun kekurangannya adalah tampilan bisa tidak konsisten antar perangkat yang digunakan. Pada perangkat Apple halaman web akan menggunakan font San Francisco, sedangkan pada perangkat Windows akan menggunakan font Segoe.
Ada beberapa font yang biasanya selalu ada pada setiap sistem operasi, inilah yang disebut sebagai web safe fonts. Dengan menggunakan web safe fonts, selain mendapatkan kecepatan situs lebih baik dibandingkan web fonts seperti Google fonts, tampilan konten web bisa konsisten pada setiap sistem operasi apapun walau ada kekurangan rendering-nya tidak sebagus system fonts.
Untuk blog KAK Labs ini saya sendiri memilih menggunakan web safe fonts. Berikut font yang termasuk web safe fonts yang saya gabung dari MDN dan MIT.
Font Paling Aman dan Pasti Ada Pada Semua Sistem Operasi
- Helvetica
- Arial
- Times New Roman
- Times
- Courier
- Courier New
- Georgia
Berikut kombinasinya pada CSS font-family
.
Font Lain Yang Biasanya Ada Pada Semua Sistem Operasi
- Palatino
- Garamond
- Bookman
- Avant Garde
Font Lain Biasanya Ada Pada MacOS dan Windows Saja
- Verdana
- Comic Sans MS
- Trebuchet MS
- Arial Black
- Impact
- Tags:
- #css
- #typography
Recent Posts
DevSecOps
My Notes about DevSecOps
AWS Secrets Manager
Explanation about AWS Secrets Manager with example code.
Envelope Encryption
Envelope encryption is the practice of encrypting plaintext data with a data key, and then encrypting the data key under another key.
Tutorial - "su username vs su - username" - A Security Perspective
The main difference between `su username` and `su - username` lies in the environment variables that are loaded when switching to the specified user.
Subdomain Hijacking
My dormant subdomain was recently hijacked, redirecting it to a online gamble registration page.